Aset Mubazir Ketua Komisi 1 DPRD Muba Akan Pangil Pihak Terkait

Ketua Komisi I DPRD Muba Ziadatul Her,SH
MUBA ogaanpost.com-Banyak aset gedung eks perkantoran yang lama terbengkalai komisi 1 DPRD Kabupaten Muba akan segera memanggil pihak terkait,hal tersebut dikatakan ketua DPRD Ogan Ilir Azia Datul Her kepada harian pagi ogan post rabu(1/3).

Lanjut dia dalam waktu dekat akan kita panggil kabag umun dan perlengkan setda muba terkait gedung yang mubazir dan tidak di rawat tersebut,”K alau bisa gedung perkantoran yang sudah tidak digunakan ini dapat dufungsikan sebagai mess untuk para Pegawai Negeri Sipil(PNS) atau untuk menambah PAD bisa jadi dikomersilkan,”ujarnya.

Sambung dia,selama ini memang belum ada laporan dari masyarakat, namun sudah terbit di media masa, maka itu kita secara tegas mempertanyakan gedung eks perkantoran yang terbengkalai ini ke pihak terkait,”Ya tidak lain tujuan kita mempertanyakan hal ini agar gedung-gedung tersebut dapat bermanfaat artinya tidak mubazir,”ucapnya.

Tambah dia,kami anggota Komisi I berharap kepada pihak terkait agar aset gedung perkantor lama di perbaiki dan rumput tinggi setinggi gedung di potong dan temasuk gedung bulog harus sesuai peruntukannya,”Saya harapkan kepada para SKPD harus sering ngantor agar masyarakat berurusan cepat dilanyani,sehingga roda pemerintahan berjalan lebih baik lagi kedepan,”ungkapnya.(sof)

No comments

Powered by Blogger.