Agus Salam : Aksi Wartawan Itu Untuk Kemajuan Bersama

BANYUASIN,oganpost.com- Aksi damai dari belasan awak media yang bertugas diwilayah Banyuasin itu jangan hanya dilihat sisi negatifnya saja,namun sangat perlu dikaji dengan mendalam dari semua tuntutan yang mereka sampaikan,karena yang melakukan aksi insan yang memiliki skill yang profesional, ujar Agus Salam,saat menyambut perwakilan dari berbagai awak media selasa(31/1) yang menyampaikan tujuan melakukan aksi dihalaman Gedung Pemkab Banyuasin dan di Gedung Rakyat ini.

Jika dipelajari dari beberapa hal yang disampaikan oleh kordinator aksi kata Agus Salam, baik untuk Bupati maupun ke DPRD Banyuasin ini semuanya semata-mata untuk kepentingan kita bersama sebagai pelayan publik baik itu dilembaga Ekskutif maupun Legislatif.

“Saya memahami niat para awak media itu dengan cara menggelar aksi, sebab didalam birokrasi sesuai yang dituntut itu ada terjadi upaya pengerdilan diantara sesama awak media dari pihak birokrasi pemkab dalam hal ini di bagian humas yang sebagai corongnya pemerintahan di Banyuasin,”ucapnya.

Untuk itu Agus Salam meminta semua pihak khususnya dilembaga yang dipimpinnya jangan gegabah dari aksi para awak media itu dan perlu dilakukan komunikasi yang baik,”Bila terjadi penyumbatan informasi bisa dilakukan dialog dan mungkin itu yang lebih santun yang kita harapkan,”beber Agus Salam.

Dari pengalaman yang selama ini sudah sangat dipahami siapapun orangnya jika didudukan sebagai Kabag Humas itu orangnya yang dapat menyelamatkan nasib pimpinan dan jajarannya.,”Sebagai corongnya orang nomor satu sudah tentu harus mampu menempatkan semua unsur termasuk para awak media itu sebagai juru kunci maju mundurnya,sukses atau gagalnya sebagai pemimpin didaerah maupun dipusat sekalipun,”paparnya.

“Yang prinsipnya awak media itu sebagai pelaku sosial kontrol tentu membutuhkan celah-celah informasi yang dilakukan orang nomor satu didaerah itu dan mereka itu melaksanakan UU nomor 40 tahun 1999 tentang pers dan pasal-pasal didalamnya, maka merka pun tidak sembarangan kerjanya,”jelasnya..

Lebih lanjut dikatakan Agus Salam dan berjanji bahwa dari semua persoalan yang dilakukan dalam aksi wartawan secara tertulis yang disampaikan,pihaknya siap menyampaikan baik lisan maupun tertulis kepada Bupati Banyuasin juga di Polres,ungkapnya.(madi)

No comments

Powered by Blogger.