13 Kepsek Smp/Sma Habis Masa Jabatan

MUBA,oganpost.com-Dinas Pendidikan Nasional dan Kebudayaaan Kabupaten Musi Banyuasin untuk sementara menunjuk KUPTD Pendidikan Sanga Desa sebagai Plh kepala SMAN 3 Kecamatan Sanga Desa,”Untuk Plt sekarang masih diproses dan masih diruang kadikbud jadi untuk sementara KUPTD yang mengambil alih demikian diungkapkan Kepala dinas pendidikan dan kebudayaan Muba Drs yusuf amilin melalui Kadimen Dikbud Muba diruang kerja Rabu (19/8).

“Laporan sudah lama kami terima namun sampai hari ini bukan kami membiarkan namun setelah menerima langsung dari UPTD,selanjutnya kita proses bahkan KUPTD di tunjuk sebagai pengganti, sekarang kita menunggu lampiran usulan kepsek yang habis,”ujarnya.

Lanjut dia,rencana untuk mengisi kepsek SMAN 3 sandes akan di ambil dari salah satu sekolah di kecamatan sanga desa namun sekarang masih proses, siapa yang dianggap layak,”Bukan hanya kepsek SMAN 3 yang kami siapkan pergantian namun ada juga beberapa kepsek SMA, sedangkan SMK sekitar 5 kepsek yang habis masa jabatannya seperti SMK 2 sekayu, dan SMP ada 8 Kepsek yang habis masa jabtannya,”tuturnya.

Sambung dia,sementara kami berharap untuk guru dan warga yang bersekolah di SMAN 3 untuk bersabar, seluruh proses sekolah telah kami limpahkan ke UPTD jadi urusan sekolah tidak ada hambatan lagi,dan kami juga berharap jika memang peganti sudah di pilih dan dia menjabat kita tentunya berharap dapat menjalankan amanah apalagi disekolah tersebut hanya 1 PNS yaitu kepsek jadi dapat lebih mengayomi dan terampil dalam memimpin,ungkap Kadikmen

Ditempat terpisah Kepala UPTD Pendidikan Sandes,Asnawi mengatakan bahwa siap mengemban amanah sebagai kepsek SMAN 3 Sandes,”Sebelum Kepsek yang baru atau depenitif,saya siap untuk melaksanakan tugas di sekolah demi kelancaran proses belajar dan mengajar,”jelasnya..(sof)

No comments

Powered by Blogger.