Wagub Sumsel: Hargai Jerih Payah Pejuang

Wakil Gubernur Sumsel H Ishak Mekki MM bersama Wakil Walikota Palembang Fitrianti Agustinda
PALEMBANG oganpost.com-Wakil Gubernur Sumsel Ir H Ishak Mekki MM mengingatkan untuk menghargai kemerdekaan hasil dari jerih payah para pejuang terdahulu.

"Kemerdekaan yang kita kecap saat ini adalah hasil dari jerih payah para pejuang terdahulu. Oleh karena itu kita akan menjaga kedamaian dan persatuan ini dan meneruskan perjuangan untuk membangun Sumsel," kata Ishak Mekki pada Peringatan HUT Legiun Veteran RI (LVRI) ke-60 Tahun 2017 di Gedung Dewan Pimpinan Daerah Legiun Veteran RI Sumsel Jl Rajawali No. 22 Palembang, Selasa (31/1/2017).

Menurutnya meski memang saat ini generasi penerus bangsa tidak hidup dalam masa perjuangan memperebutkan kemerdekaan RI, namun generasi penerus bangsa masih memiliki tugas penting yakni mempertahankan kemerdekaan RI dan melanjutkan pembangunan bangsa.

Ia menambahkan Pemprov Sumsel telah menunjukkan bahwa estafet perjuangan telah dilaksanakan dengan baik. Terbukti dengan pembangunan berbagai infrastruktur untuk mengoptimalkan pelayanan bagi masyarakat.

"Sebagai generasi penerus kami melanjutkan pembangunan berupa infrastruktur dan pembentukan moral. Apalagi kita akan menjadi tuan rumah ajang bergengsi Asian Games 2018. Oleh karena itu mari kita bersama-sama untuk menyukseskan kegiatan ini," katanya.

Di tempat yang sama Ketua Mada LVRI Sumsel. Marsma TNI (Purn) Ir. Robert Siagian. MM menjelaskan dengan hari jadi LVRI ini kita dapat menghargai jerih payah para pejuang Veteran ,karena merekalah yang secara bersusah payah dalam mempejuangkan kemerdekaan.

“kegiatan ini sudah dianggarkan Dinas social,karena setiap bulannya ada 300 para LVRI”terangnya.(andre)

No comments

Powered by Blogger.