Warga Tapus Keluhkan Kwalitas Bantuan Bibit Padi

OKI Kayuagung oganpost.com-Bantuan bibit padi unggul pada tahun 2014 lalu ternyata belum dibagikan,Pasalnya bibit padi ini dinilai kurang bagus,Hal ini di ungkapkan Uri warga tapus pampangan OKI Senin (26/01). Menurutnya, bantuan bibit padi tersebut terpaksa ditunda karena bibit padi tersebut dinilai kurang bagus, terangnya.

“Memang bantuan bibit padi ini biasanya diberikan sekitar bulan enam disaat para petani hendak menanam padi, namun sayangnya tahun 2014 lalu saat diperiksa bibit tersebut ternyata kurang bagus.Terpaksa bibit itu tidak jadi dibagikan ke para petani khususnya di Desa Tapus, ,”jelasnya.

Lanjut dia,Petugas dari pemerintah Kabupaten OKI pada saat itu berjanji akan memberikan kembali bibit padi tersebut pada tahun 2015 tepatnya pada saat hendak menanam padi,” kami berharap agar pemerintah dapat kembali memberikan bantuan bibit padi tersebut sehingga dapat mengurangi beban petani,”Harapnya.

Sementara itu kepala dinas pertanian OKI Syarifudin Senin (26/01)saat di konfirmasi mengatakan, Pihaknya mengaku baru melakukan pembagian bibit padi pada bulan desember 2014 lalu dan hingga sekarang masih tahap uji coba terhadap bibit tersebut.
“Jika bibit tersebut bagus maka kita akan bagikan namun jika tahap uji coba bibit padi ini dinilai tidak memenuhi standar maka terpaksa kita undur pembagiannya,”cetusnya.(ziz/tim).


No comments

Powered by Blogger.