Ipsi Pali Targetkan Tiga Medali Emas

PALI.oganpost.com -Dengan mengusung target tiga medali emas, cabang olahraga (cabor) Pencak Silat Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir(PALI) di bawah arahan Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kabupaten PALI, siap menatap pekan olahraga provinsi (Porprov) Sumatera Selatan yang ke-10, digelar di Kota Lubuk Linggau, 24 – 30 Mei 2015.

Hal itu dikatakan langsung, Irwan, ST ketua Umum IPSI Kabupaten PALI. Menurutnya, dari 14 atlet yang dibawa ke bumi Sebiduk Semare, setidaknya menargetkan meraih tiga medali emas.

“Kami yakin dan optimis, dari cabor pencak silat akan menyumbangkan tiga medali emas untuk bumi serepat serasan, terlihat dari persiapan yang telah kami lakukan selama empat bulan lamanya, para atlet yang berlaga nanti siap mental dan fisiknya 100 %,” ungkap Anggota DPRD Kabupaten PALI tersebut, Selasa (19/05/2015)

Lebih lanjut, dikatakan ayah empat orang anak ini mengaku semua atlet yang dibawa nanti merupakan hasil menjaring dari Pekan Olahraga Kabupaten PALI (Porkab) tempo hari,”Semua atlet berasal dari bumi serepat serasan yang mana merupakan bibit-bibit pesilat terbaik dari Porkab PALI kemarin, dengan pelatih didatangkan dari Kabupaten PALI sendiri,” tutur politisi Golkar tersebut.

Sementara itu, Fadri, SPd.I, sekretaris IPSI Kabupaten PALI menambahkan jika para atlet yang akan berlaga di cabor pencak silat ini sudah diberi motivasi, tidak hanya motivasi ekstrinsik tapi juga motivasi intrinsik.

“Untuk memotivasi, kami selaku panitia dan juga official dari cabor pencak silat mengganggap setiap atlet yang ikut berlatih selama ini adalah keluarga, sehingga ikatan silahturahmi yang kuat membuat kompak mereka dan menambah motivasi bagi mereka untuk mengharumkan nama Kabupaten yang berusia dua tahun tersebut,” ungkap Fadri.

Lanjut Fadri, dirinya saat ini fokus pada kesiapan mental dan fisik para atlet yang akan berlaga nanti, sehingga apa yang menjadi target dari IPSI kabupaten PALI bisa terwujud,”Saat ini persiapan sudah 100 %, dan mulai besok para atlet diliburkan guna mempersiapkan fisiknya ketika perhelatan digelar,” tutupnya.(putra)

No comments

Powered by Blogger.