Pengerjaan Jalan Pangeran Pangging Diduga Asal Jadi

Jalan Pangeran Pangging
PAGARALAM oganpost.com-Penerjaan peningkatan jalan Pangeran Pangging berlokasi di Dusun Bandar Kelurahan Kance Diwe Kecamatan Dempo Selatan Kota Pagaralam dengan sumber dana dari APBD Kota Pagaralam Tahun 2015 sebesar Rp. 3.950.383.000,- yang dikerjakan oleh kontraktor PT. Duta Perdana Dumai diduga asal jadi,ujar ketua LSM Komite Anti Korupsi (KAK) Herwansyah kepada wartawan jum.at(18/3)

Lanjut dia,hal ini dapat dilihat di lapangan, jalan yang baru dikerjakan tersebut sudah banyak rusak, berlubang, aspal mengelupas dan pinggir badan jalan aspal berhamburan hanyut terbawa air hujan,”Sisi jalan tidak ada drainase ataupun parit jalan,bila hujan air menggenangi badan jalan,tentu dengan kondisi seperti ini jalan semakin cepat rusak,”ucapnya.

Dan anehnya lagi tambah dia,sebagian jalan sewaktu akan dilakukan pengaspalan badan jalan masih banyak lumpur dan tidak dibersihkan dulu, tentu saja jalan yang sudah diaspal tidak akan bertahan lama,”Ironisnya proyek peningkatan jalan ini baru selesai dikerjakan akhir desember 2015 dengan keadaan dilapangan proyek menelan dana milyaran rupiah ini, sangat disayangkan sekali kwalitas pekerjaan tidak sesuai dengan dana yang dianggarkan, mengingat jalan tersebut sudah banyak yang rusak,”tuturnya.

Dengan keadaan jalan yang baru dikerjakan, tapi sudah banyak yang rusak menimbulkan pertanyaan besar bagi masyarakat,apakah kontraktor nakal, ataukah pihak Dinas Pekerjaan Umum yang kurang bertanggung jawab dalam menjalakan tugas,ungkapnya.(heri kusnadi).

No comments

Powered by Blogger.