156 Tahanan di Rutan Klas 1 Palembang Dapat Remisi

PALEMBANG oganpost.com-Sebanyak  556 orang tahanan di Rutan Klas I Palembang mendapat Remisi dan bertepatan tanggal 17 Agustus sebanyak 24 orang Warga Binaan bebas .

Hal tersebut di ungkapkan Karutan Klas I Palembang Mardan SH.MH dalam pesan whatsaap, selasa (17/08/21).

"Sebanyak 556 orang tahanan mendapat remisi di Rutan Klas I Palembang dan berbebas bertepatan 17 agustus  R2 berjumlah   24  orang wbp,"kata Mardan. 

Dijelaskannya Warga binaan yang mendapat Remisi di hari kemerdekaan 17 Agustus yaitu kepada narapidana yang dihukum melakukan tindak pidana umum yang telah memenuhi persyaratan sesuai Undang-Undang Nomor 12/1995 tentang Pemasyarakatan, dan dinilai berkelakuan baik selama menjalani masa hukumannya atau pembinaan.

"Pemberian remisi tersebut tidak berlaku bagi narapidana residivis atau yang sudah keluar masuk berulang melakukan kejahatan,"tegasnya.

Sementara itu Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Sumsel menyebutkan sebanyak 8.629 narapidana di Sumatera Selatan (Sumsel) mendapat remisi kemerdekaan. Dan para napi yang mendapat remisi kemerdekaan tersebar di 26 lembaga pemasyarakatan dan rumah tahanan di Sumsel,“Narapidana ini akan diberikan remisi umum selama satu hingga enam bulan,” katanya.

Narapidana yang diberikan remisi tersebut sesuai usulan dari kepala lembaga pemasyarakatan (lapas) dan rumah tahanan negara (rutan) yang tersebar di wilayah kerja Kanwil Kemkumham Sumsel meliputi 17 kabupaten dan kota.

“Para kepala Lapas dan Rutan paling mengetahui kondisi narapidana yang akan diberikan remisi, setiap narapidana yang diusulkan dan memenuhi persyaratan tidak ada yang ditolak,”ujarnya.

Dijelakannya lagi , narapidana yang menjalani pembinaan di 26 lembaga pemasyarakatan dan rumah tahanan negara dalam wilayah provinsi ini tercatat 12.159 orang.

"Narapidana yang diberikan remisi umum pada peringatan HUT RI tahun ini, 189 orang di antaranya bisa kembali ke rumah karena masa hukumannya berakhir setelah dikurangi pemberian remisi,"tandasnya.(dian) 

No comments

Powered by Blogger.