PJ Bupati OKI Asmar Wijaya : Kabupaten OKI Dalam Masa Kesulitan Anggaran


OGAN KOMERING ILIR oganpost.com - Penjabat (Pj) Bupati Ogan Komering Ilir (OKI) Ir Asmar Wijaya mengakui bahwa Kabupaten OKI saat ini sedang dalam masa kesulitan anggaran. 

Hal tersebut disampaikannya dalam kata sambutannya pada acara Pelantikan Pengurus MUI Kecamatan Se-Kabupaten OKI masa bakti 2024-2029,bertempat di aula ruang rapat Bende Seguguk I Pemkab OKI Rabu(22/5/2024).



Meskipun demikian,kata Asmar  menegaskan bahwasannya Pemkab OKI tetap berkomitmen untuk mendukung peran MUI dalam membimbing dan mengarahkan umat Islam di Kabupaten OKI.

"Saya berharap MUI dapat terus bersinergi dengan Pemkab OKI dalam membangun masyarakat yang religius, bermoral, dan bermartabat,"ucapnya.

“Saya sampaikan bahwa saat ini Kabupaten OKI sedang dalam masa kesulitan anggaran. Namun, hal tersebut tidak menyurutkan komitmen Pemkab OKI untuk mendukung peran MUI,”ungkap Asmar.(rio)

No comments

Powered by Blogger.