Desa Wonorejo Akan Dibangun SMP

MUBA oganpost.com-Desa wonorejo pemekaran dari desa Senawar Kecamatan Bangun Lincir Kabupaten Muba yang mengharapkan dibangun gedung SMP didalam desa rencana tahun 2016 terealisasi, untuk sementara kita menunggu usulan dari Desa dan UPTD Bayung Lincir sekalian kita juga sedang mempelajari situasi tempat, syarat sekolah dan jumlah tingkat kebutuhan terhadap sekolah serta bagaimana jika sekolah dibangun berapa persen tingkat kemajuan demikian diungkapkan Kabid Perencanaan Dikbud Fauzi Asran SE rabu(11/2)kepada wartawan.

Dikatakan dia,untuk harapan masyarakat sementara kita tampung tahun ini anggaran terbatas , tahun depan akan kita usulkan namun kepada desa jika memang sudah ada tanah maka kami mengharapkan pada pengajuan pembangunan gedung sekolah SMP Kami harap dilampirkan, jika tidak ada surat maka pengajuan tidak akan kami respon

“Kami sangat mendukung pembangunan apalagi itu mengarah untuk meningkatkan pendidikan apalagi Musi Banyuasin merupakan Kabupaten yang mengedepankan pendidikan, jadi jika memang syarat sudah lengkap maka akan kami respon, untuk tahun ini didalam Desa Wonorejo tepatnya di desa Talang Nayamuk akan dibangun gedung SMP satu atap dengan dana APBN, namun jika setelah disuvei memang layak dibangun sekolah di desa wonorejo maka akan dibangun Unit Sekolah Baru SMP mengunakan dana APBD,’Tutur Fauzi.

Sedangkan Sekretaris Dikbud Drs Alias MM mengatakan untuk harapan masyarakat dibangun SMP didesa wonorejo Kita tampung dulu, namun kami berharap masyarakat jangan hanya meminta, seharusnya di buat permohonan khusus, dan dilampirkan persyaratan bahwa sudah layak, untuk tanah kata masyarakat sudah menyiapkan 2 hektar kami harap harus dilampirkan,”untuk tahun ini belum bisa direalisasikan jika sesuai maka 2016 insyaallah akan dibangun,”ungkapnya.(sof)

No comments

Powered by Blogger.