Pemkab OI Segera Bentuk Desa Tangkal Covid 19


INDRALAYA, OganPost
Dalam kunjungan ini Bupati OI berdialog langsung dan bercengkerama dengan para pasien tersebut dan dalam kunjungan ini Bupati OI memberikan bantuan berupa sembako.

Bupati OI H.M Ilyas Panji Alam menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah bekerja keras sehingga sejumlah warga sukses menjalani karantina di Rumah Sehat Jakabaring Palembang.

"Apresiasi dan terima kasih kepada semua pihak baik petugas kesehatan, TNI, Polri, Tim Gugus Tugas Covid-19 dan semua pihak yang turut serta dalam proses penyembuhan pasien ini," jelasnya.

Dalam kesempatan tersebut Bupati OI menghimbau kepada seluruh masyarakat agar menjalankan protokol kesehatan, "Memakai masker, sering mencuci tangan, menjaga jarak dan protokol kesehatan lainnya," pungkas.


Selain memutus mata rantai Covid-19, Desa Tangkal Tanjung Gelam Kecamatan Indralaya Kabupaten Ogan Ilir (OI) yang diprakarsai oleh Kapolres OI dan disupport oleh Kapolda Sumsel pada beberapa hari yang lalu.
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) OI berencana membentuk Desa tangkal di beberapa desa yang ada di Bumi caram Seguguk dalam rangka memutus mata rantai Covid-19.
“Dengan pembentukan Desa Tangkal ini, diharapkan selain memutus mata rantai covid-19, diharapkan juga dapat meningkatkan perekonomian masyarakat” Kata Bupati OI.
Dijelaskan Bupati OI, mengenai data pasien sendiri, “Alhamdulillah ada kemajuan dimana dari 61 pasien positif, ada 37 pasien sembuh dan hanya 1 yang meninggal dunia, namun belum bisa dipastikan terpapar Corona atau tidak lantaran pasien terlebih dulu meninggal, sebelum dinyatakan positif corona namun dimakamkan dengan prosedur covid-19” Paparnya.(frd)

2 comments:

  1. Izin ya admin..:)
    Yuk dapatkan hadiah ny dengan modal 20rb saja sudah bisa menikmati semua permainan poker di ARENADOMINO loh yuk langsung saja.. WA +855 96 4967353

    ReplyDelete
  2. Modal 20rb menang ratusan hingga jutaan?
    Disini tempatnya IONQQ (p0k3r-0nlin3)
    Sedia deposit pulsa juga (min 25rb)

    ReplyDelete

Powered by Blogger.