Anak Tabrak Pelajar hingga Tewas, Ira Riswana Tolak Syarat Damai

Ira Riswana (Foto: MPI)

JAKARTA - Anak Ira Riswana, Maulana Malik Ibrahim menabrak seorang pelajar bernama Syamil. Didampingi kuasa hukumnya, aktris 45 tahun ini menyambangi Polres Metro Jakarta Selatan, Senin (3/4/2023).

Ira mengaku turut mendampingi proses hukum yang tengah dijalani putra ketiganya ini. Di sisi lain, keluarga korban disinyalir mengajukan beberapa permintaan sebagai syarat damai.

"Pihak dari almarhum meminta ingin membangun masjid seharga dari mobil yang menabrak (Mercy). Kita bilang kurang relevan karena kejadian ini bukan yang kami mau," kata Olop Turnip selaku kuasa hukum keluarga Ira Riswana.

"Ini kecelakaan yang terjadinya adalah adanya pelanggaran lampu merah dari pihak motor," imbuhnya.

Tak hanya itu, Ira juga menyebut keluarga korban meminta mereka menanggung biaya sekolah salah satu anaknya.

"Dari pihak mereka juga meminta saya menyekolahkan adiknya sampai selesai dan memberikan rincian tahlilan dan semuanya, kami punya buktinya," bebernya.

"Dari pihak korban juga ada pengancaman terhadap kami seperti akan memviralkan, itu ada buktinya semua pada kami," lanjut Ira Riswana.

Sekadar informasi, insiden kecelakaan anak Ira Riswana ini terjadi di kawasan Ragunan Jakarta Selatan. Saat itu, Maulana Malik Ibrahim yang mengendarai Mercy, menabrak seorang pelajar bernama Syamil (18).

Korban disinyalir menerobos lampu merah dengan kendaraan bermotornya. Alhasil, kecelakaan pun tak terelakkan. Korban lantas dibawa ke RSUD Pasar Minggu. Namun sayang, nyawanya tak tertolong.

"Jadi saya juga sebagai seorang ibu, saya turut prihatin. Saya tahu rasanya bagaimana kehilangan seorang anak, ini namanya kecelakaan bukan sebuah pembunuhan dan memang siapa yang mau celaka itu kan tidak ada," tutup Ira Riswana.(Okezone)

No comments

Powered by Blogger.