Pengurus Bumdesma Kecamatan Kayuagung Terbentuk

OGAN KOMERING ILIR oganpost.com-Berdasarakan mekanisme dan melalui Musyawarah Antar Desa(MAD) akhirnya Badan Usaha Milik Bersama(Bumdesma) Kecamatan Kayuagung terbentuk,giat MAD ini dihadiri langsung oleh para pendamping desa dan juga Sekcam Kota Kayuagung Solahudiin SSos beserta jajaran,bertempat di aula ruang rapat Kantor Camat Kayuagung Rabu(23/11/2022)

Dalam kata sambutannya Sekcam Kota Kayuagung Solahudin SSos mengatakan dengan terbentuknya pengurus Bumdesma Kecamatan Kayuagung ini artinya Kecamatan Kayuagung sudah memiliki Bumdesma yang tentunya secara kepengurusan mewakili dari 14 Desa yang ada di Kecamatan Kayuagung.

"Selamat dan sukses buat pengurus yang terpilih, semoga kedepan sesuai harapan dan tujuan awal didirikannya Bumdesma merujuk kepada aturan dari kementerian desa kiranya Bundesma Kayuagung ini dapat menjalankan roda organisasi sesuai tupoksinya sebagai Badan  Usaha Milik Bersama,"ucap Solahudin singkat.

Pantauan,dari hasil MAD ini juga disepakati Bumdesma Kayuagung di beri nama Bumdesma Perahu Kajang,dimana struktur pengurusan sebagai Dewan Pengawas diketuai Armin Pane dari Desa Arisan Buntal,Sekretaris Bujung dari Desa Tanjung Lubuk dan anggota Sanusi dari Desa Muara Baru,sedangkan Ketua Bumdesma Abdul Aziz dari Desa Celikah,Sekretaris Dodi dari Desa Kijang Ulu dan Bendahara  Barlin dari Desa Tanjung Menang,Anggota Saleh(Anyar),Lapani(Banding Anyar),Maduya(Lubuk Dalam),Muslimin(Bulu Cawang),Hasan(Serigeni Baru),Eta(Tanjung Serang),Ayub(Teloko0.(ziz)

No comments

Powered by Blogger.